Tampilkan postingan dengan label Penyakit. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Penyakit. Tampilkan semua postingan

Rabu, 06 April 2016

13 Manfaat Buah Lontar untuk Kesehatan Ginjal, Pencernaan, Kulit dsb

Manfaat Buah Lontar Untuk Kesehatan   - Buah lontar atau juga dikenal dengan nama buah siwalan ternyata memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Tanaman yang termasuk dalam jenis tanaman palma ini tumbuh dengan subur di kawasan Asia Tenggara dan Selatan, salah satunya dinegara kita Indonesia.

Kamis, 22 Oktober 2015

21 Manfaat Temulawak untuk Kesehatan dan Mengatasi Penyakit

Manfaat Temulawak untuk Kesehatan | Siapa yang tidak kenal dengna tanaman herbal temulawak. Temulawak sangat populer karena ada lagu dari Didi Petet yang liriknya menyebutkan manfaat dari jamu temulawak untuk tubuh. Memang, herbal yang satu ini memiliki banyak sekali manfaat untuk kesehatan dalam hal mengobati penyakit.

Jumat, 16 Oktober 2015

23 Manfaat Buah Coklat untuk Kesehatan dan Kecantikan Alami

Manfaat Buah Coklat untuk Kesehatan | Siapa yang tidak kenal dengan buah kakao atau coklat? Buah ini merupakan bahan dasar untuk membuat coklat. Buah kakao atau coklat banyak dibudidayakan di negara kita. Namun sayang untuk pengolahannya banyak dilakukan oleh Eropa seperti Belgia salah satu contohnya.

Senin, 07 September 2015

7 Manfaat Buah Merah Papua untuk Kesehatan

7 Manfaat Buah Merah Papua untuk Kesehatan | Papua merupakan salah satu wilayah di Indonesia yang buminya masih kaya dan memberikan begitu banyak manfaat untuk kehidupan manusia. Selain logam berupa emas, tembaga, dan lain sebagainya, Papua juga kaya dengan flora dan fauna yang khas.

Rabu, 26 Agustus 2015

19 Manfaat Buah Kersen/Ceri untuk Kesehatan

19 Manfaat Buah Kersen/Ceri untuk Kesehatan | Apa nama buah kersen masih terdengar asing di telinga anda? Buah ini ibeberapa daerah memiliki nama yang berbeda-beda, ada yang menyebutnya bauh seri, buah ceri, baleci (Madura), talok, dan masih banyak lagi, kalau daerah anda apa namanya? Buah ini berukuran sangat kecil namun memiliki rasa khas, manis. dan tekstur bagian dalam seperti berpasir. Buah yang masak biasanya berwarna kunig atau merah dan ditandai dengan tekstur buahnya yang lembut saat dipencet. Kita bisa menemukan buah ini dengan mudah dipinggiran jalan atau sekitar pekarangan rumah karena tumbuhan ini biasanya dijadikan sebagai pohon peneduh. 

Dibalik rasanya yang manis dan ukurannya yang super mini ternyata terdapat khasiat yang sangat luar biasa untuk kesehatan kita. Apa saja kira-kira manfaat buah kersen/Seri untuk kesehatan? Berikut ini kami bagikan beberapa khasiat buah kersen/Seri untuk Kesehatan yang perlu kita ketahui:

Manfaat Buah Kersen untuk Kesehatan

19 Manfaat Buah Kersen Ceri untuk Kesehatan

1. Antibakteri

Sifat antibakteri buah kersen ini snagat bermanfaat untuk tubuh kita. Dengan demikian tubuh kita menjadi lebih kuat dari serangan bakteri yang dapat menyebabkan penyakit tertentu. Para peneliti menemukan adanya senyawa antibakteri yang kuat dalam buah kersen.

2. Antioksidan

Selain antibakteri, buah kersen juga mengandung senyawa antioksidan yang tinggi. Antioksidan bertugas untuk menguatkan sistem imun tubuh dan melawan radikal bebas yang dapat menyebabkan kanker.

3. Antiseptik

Rebusan daun kersen dapat membunuh mikroba atau bisa digunakan sebagai antiseptik. Daun kersen terbukti bisa membunuh bakteri, termasuk: C. diphtheriae, S. aureus, P. vulgaris, S. epidermidis, dan K. Rhizophil. Sifat anti-bakteri itu berasal dari senyawa yang terkandung dalam daun kersen, seperti tanin, flavonoid dan saponin.

4. Anti-inflamasi

Rebusan daun kersen juga memiliki sifat anti-inflamasi (anti-peradangan) dan juga dapat menurunkan demam.

5. Anti-tumor

Daun kersen juga dilaporkan memiliki efek anti-tumor. Kandungan flavonoid yang dimiliki oleh daun kersen diketahui dapat menghambat pertumbuhan sel kanker.

6. Mengobati asam urat

Di Indonesia, buah kersen sering digunakan untuk mengobati asam urat. Buah kersen juga terbukti dapat mengurangi rasa sakit yang disebabkan oleh penyakit asam urat.

7. Melindungi jantung

Ekstrak daun kersen juga diketahui dapat melindungi miokardium yang berdampak pada penurunan yang signifikan dalam pembatasan kebocoran enzim dari miokardium.

8. Kram perut

Bunga kersen dapat dimanfaatkan sebagai antiseptik dan untuk mengobati kram perut. Anda hanya perlu merebus buang kersen dan meminum airnya.

9. Anti-kanker

Salah satu studi menemukan adanya sifat anti-kanker pada pohon kersen, dengan ditemukannya flavonoid sitotoksik baru pada akar kersen.

Selain, 9 manfaat di atas, buah kersen juga dapat mengatasi berbagai penyakit, seperti: 
  1. Mengobati asam urat
  2. Menyembuhkan diabetes
  3. Meredakan gejala flu
  4. Mengatasi kejang atau kaku di bagian saluran pencernaan akibat gastritis dan diare
  5. Menurunkan tekanan darah tinggi
  6. Menurunkan kadar kolesterol dalam darah
  7. Meningkatkan daya tahan tubuh sehingga tidak  mudah sakit
  8. Meredakan sakit kepala
  9. Kandungan air pada buah kersen dapat mengembalikan kelembaban alami kulit sehingga kulit akan terus terlihat segar
  10. Mencegah dan menyembuhkan batuk

Manfaat Daun Kersen untuk Kesehatan



Tanaman buah kersen tak hanya bermanfaat di bagian buahnya saja. Daun tanaman kersen juga tak kalah berkhasiatnya dengan buah kersen. Daun tanaman kersen dapat diolah menjadi teh yang sangat berkhasiat bagi kesehatan tubuh.
Cara pembuatannya cukup tidak sulit, cukup dengan mengeringkan daun kersen lalu seduh dengan air panas. Air panas yang tadinya bening akan berubah seperti air teh pada umumnya. Silahkan anda minum sehari dua kali untuk menurunkan tekanan darah tinggi, bagi yang menderita hipertensi.

Pengolahan Buah Kersen

Anda bisa mengkonsumsi buah ini secara langsung tanpa diolah terlebih dahulu untuk merasakan manfaatnya, namun anda juga bisa mengolah buah ini terlebih dahulu sebagai sirup. Cara membuatnya cukup mudah. Siapkan bahan-bahan yang diperlukan seperti :
  • Buah kersen yang matang
  • Kayu manis
  • Gula pasir
  • Garam
  • vanilla
Jangan lupa siapkan alat-alat yang diperlukan untuk membuat sirup  buah kersen (botol untuk mengemas sirup), saringan, panci, penumbuk, dan ember.
Kemudian cara pembuatannya seperti berikut ini :
  1. Cuci bersih buah kersen matang dengan menggunakan air bersih yang mengalir
  2. Pisahkan kulit dan daging buah kersen. Ada cara  mudah untuk memisahkan kulit dan daging buah kersen, yaitu dengan menumbuknya terlebih dahulu lalu rebus.
  3. Ketika buah kersen sedang direbus, tambahkan gula pasir, garam, kayu manis, dan vanila. Perbandingan antara gula pasir dan buah kersen adalah 2:1
  4. Setelah mendidih, saring dengan menggunakan saringan agar air dan ampas terpisah.
  5. Setelah dingin, tuangkan air rebusan buah kersen ke dalam botol lalu tutup rapat.
  6. Sirup buah kersen pun sudah jadi dan siap dibuat sebagai minuman segar atau untuk dijadikan topping kue dan desert lainnya.
Bagaimana? Sangat luar biasa sekali bukan? Itulah 19 Manfaat Buah Kersen/Ceri untuk Kesehatan baca juga 16 Manfaat Buah Kesemek untuk Kesehatan.

19 Manfaat Buah Kesemek untuk Kesehatan yang Sangat Luar Biasa

Manfaat Buah Kesemek  | Anda tentu pernah mendengar nama buah kesemek. Buah ini merupajan kelompok tanaman dari marga Diospyros. Selain kesemek, buah ini juga sering disebut buah kaki, atau dalam bahasa Inggris dinamai Oriental (Chinese/Japanese) persimmon. Nama ilmiahnya adalah Diospyros kaki. (‘Kaki’, bahasa Jepang, adalah nama zat tanin yang dihasilkan buah ini).  https://id.wikipedia.org/

Ternyata buah ini juga memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, hanya dengan mengkonsumsinya anda akan merasakan beberapa manfaat buah kesemek untuk kesehatan tubuh yang luar biasa. Salah satu kandungan dari buah ini adalah serat, buah kesemek mengandung serat dua kali dari buah apel

16 Manfaat Buah Kesemek untuk Kesehatan

Manfaat Buah Kesemek untuk Kesehatan

Beirkut ini adalah 19 manfaat buah kesemek untuk kesehatan tubuh yang bisa kita dapatkan:
  1. Mencegah pembuluh darah menjadi keras
  2. Menstabilkan tekanan darah
  3. Mencegah penyakit kanker
  4. Memperlambat penuaan dini
  5. Menjaga kelenturan pembuluh darah sehingga tekanan darah tetap normal
  6. Menjaga kesehatan organ paru-paru
  7. Memperkuat limpa
  8. Melangsingkan tubuh bagi Anda yang mengalami kelebihan berat badan
  9. Mencegah penyakit makula pada orang tua
  10. Meningkatkan produksi sel-sel darah merah sehingga kebutuhan sel-sel akan oksigen dan sari-sari makanan akan terpenuhi dengan baik
  11. Menjaga kesehatan organ jantung
  12. Meningkatkan sistem imun tubuh - Buah kesemek juga bermanfaat untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita.
  13. Melancarkan sirkulasi darah
  14. Meningkatkan proses metabolisme dalam tubuh
  15. Anti-tumor
  16. Mengatasi Hipertensi - Manfaat buah kesemek yang tidak boleh anda abaikan adalah dapat mengobati hipertensi atau tekanan darah tinggi. Jika anda mengalai hipertensi silahkan minum jus buah kesemek setiap hari maka penyakit hipertensi yang diderita akan berangsur-angsur membaik.
  17. Menyehatkan Mata - Buah kesemek sangat baik untuk menjaga kesehatan mata. Hal ini dikarenakan kandungan vitamin A yang cukup tinggi pada buah kesemek. Yang luar biasanya lagi, buah ini juga dapat menjaga mata kita dari berbagai penyakit, seperti katarak dan kerusakan retina mata.
  18. Mengobati Sakit Perut - Buah kersen juga dapat digunakan sebagai herbal untuk mengobati sakit perut. Anda bisa meredakannya dengan mengkonsumsi satu buah kesemek segar. Rasa nyeri dan panas pada perut pun akan hilang dengan sendirinya. 
  19. Mengobati Diare dan Disentri - Selain dapat mengobati sakit perut, buah kesemek juga bermanfaat untuk mengobati diare dan disentri. Cara membuat ramuannya sangat mudah sekali, yaitu dengan cara merebus 2 potong buah kesemek kering; Aduk hingga menjadi bubur; Lalu campur dengan perasan jeruk nipis dan beras ketan; Konsumsi ramuan obat dari kesemek kering tersebut sehari 3 kali
Bagaimana? Sangat luar biasa bukan? Itulah 19 Manfaat Buah Kesemek untuk Kesehatan yang bisa kita dapatka. Baca juga manfaat buah lainnya:

Senin, 24 Agustus 2015

22 Manfaat Buah Lemon untuk Kesehatan dan Kecantikan

22 Manfaat Buah Lemon untuk Kesehatan dan Kecantikan | Selamat pagi pemirsa pembaca blog aneka manfaat buah untuk kesehatan dan kecantikan. Apa kabar hari ini? Semoga tetap sehat dan bugar dalam menjalani semua aktivitas sehari-hari. Menjaga kesehatan itu sangat penting, karena tubuh yang sehat bisa melakukan berbagai aktivitas tanpa ada halangan.

Ada banyak cara yang bisa kita lakukan untuk menjaga kesehatan, salah satunya adalah dengna mengkonsumsi buah-buahan atau sayuran. Jika kita terserang penyakit, ada baiknya kita mengobatinya dengan menggunakan herbal alami. Salah satu buah yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatna adalah jeruk lemon. Jeruk lemon dibudidayakan di Spanyol, Argentina, Brazil, dan Negara-negara di sekitar Amerika Serikat. Pohon lemon menyerupai pohon jeruk. Tumbuhan ini tidak mampu berkembang pada cuaca yang beriklim dingin. Pohon lemon hanya bisa berkembang dan tumbuh pada suhu 60-85oF atau 15-30oC. Oleh sebab itu tumbuhan itu tak dikembangkan pada negara-negara yang bersalju dengan intensitas tinggi. Buah Lemon sering digunakan sebagai program untuk diet. Bagi Anda yang ingin berdiet bias memanfaatkan buah lemon sebagai makanan untuk diet.

Manfaat Buah Lemon untuk Kesehatan Tubuh

22 Manfaat Buah Lemon untuk Kesehatan dan Kecantikan
Berikut ini adalah beberapa Manfaat Buah Lemon untuk Kesehatan dan Kecantikan yang kami kutip dari berbagai sumber, diantaranya adalah:

1. Manfaat Buah Lemon untuk Melancarkan Pencernaan

Manfaat pertama dari buah lemon adalah untuk menyehatkan serta melancarkan pencernaan kita. Buah lemon berfungsi untuk meningkatkan gerakan peristaltik di perut, membantu buang air besar secara teratur sehingga menghilangkan limbah tubuh dengan baik. Lemon seperti pemurni darah dan agen pembersih, sehingga minuman yang baik setelah makan siang atau makan malam. Lemon juga membantu masalah pencernaan lain seperti mual ketika naiknya asam lambung, namun berhati-hati karena lemon tidak cocok dengan susu. Tambahkan jus lemon ke dalam air hangat dan minum sebagai hal pertama di pagi hari.

2. Manfaat Buah Lemon untuk Menstabilkan Tekanan Darah Tinggi

Kemudian, buah ini juga dapat membuat tekanan darah menjadi lebih stabil. Kalium yang terdapat pada lemon sama dengan yang terdapat manfaat pisang (baca juga manfaat buah pisang untuk kesehatan tubuh), yang sangat baik dikonsumsi oleh penderita penyakit jantung. Kalium mengontrol tekanan darah yang tinggi, pusing dan mual, karena memberikan sensasi menenangkan untuk kedua pikiran dan tubuh. sehingga buah lemon banyak digunakan untuk mengurangi stres mental dan masalah depresi.

3. Manfaat Buah Lemon untuk Mengatasi Sakit Tenggorokan, Batuk, Pilek

Selain dua manfaaat di atas, buah lemon juga dapat digunakan untuk mengobati sakit tenggorokan. Anda cukup berkumur dengan air hangat yang telah ditambahkan dengan satu sendok teh jus lemon. Untuk batuk dan pilek, berikan air hangat yang telah ditambahkan sedikit manfaat madu. Untuk asma, setengah sendok teh jus lemon, dengan secangkir air hangat sebelum makan.

4. Manfaat Buah Lemon untuk Menghentikan Perdarahan Internal

Kandungan antiseptik di dalam buah lemon mampu menghentikan pendarahan internal dalam tubuh. Celupkan kapas kecil pada air perasan lemon dan letakkan ke dalam hidung, untuk menghentikan pendarahan pada hidung.

5. Manfaat Buah Lemon untuk Merawat Kesehatan Mulut

Lemon dapat digunakan dalam pembersihan rutin gigi, namun jauhkan pasta gigi yang mengandung lemon pada mata. Jus lemon dapat diterapkan pada bagian gigi yang sakit, dapat membantu dalam menyingkirkan rasa sakit. Selai itu, lemon juga menghilangkan bau mulut yang dapat berasal dari berbagai penyakit dan kondisi gusi.

6. Manfaat Buah Lemon untuk Detoksifikasi Racun Dalam Tubuh

Mengkonsumsi jus lemon, membantu menghilangkan racun tersebut dan mengeluarkannya bersamaan dengan sisa metabolisme lain. Jus lemon merupakan pembersih darah karena membantu tubuh untuk membuang racun. Ia juga memiliki 22 senyawa anti kanker dan memperlambat pertumbuhan tumor kanker. Setelah radiasi dan kemoterapi, ia bisa menghilangkan jejak sisa radiasi dan memurnikan darah. Lemon juga menunjang sistem kekebalan tubuh dan baik sebagai anti depresan.

7. Manfaat Buah Lemon untuk Vitamin C dan Berat Badan

Di tulis dalam artikel yang diterbitkan dalam “Journal of the American College of Nutrition” pada tahun 2005, vitamin C berbanding terbalik dengan massa tubuh. Para peneliti menunjukkan hasil bahwa, asupan vitamin C yang cukup membantu tubuh memicu serangkaian reaksi kimia yang memecah lemak tubuh dan berguna sebagai energi. Manfaat buah-buahan kaya akan kandungan vitamin C, begitu juga di dalam buah lemon yang tinggi dan merupakan alasan untuk efek yang kuat dari kombinasi ini.

8. Manfaat Buah Lemon untuk Meningkatkan kekebalan tubuh

Buah ini juga dapat meningkatkan sistem ekebalan tubuh kita. Konsumsi lemon dengan campuran madu dan air hangat mampu menyerap lebih banyak zat besi. Zat besi di dalam tubuh sangat berperan aktif pada fungsi kekebalan tubuh. Di dalam minuman lemon hangat juga mengandung saponin yang memiliki fungsi antimikroba. Biasakan minum ramuan lemon dan madu dengan air hangat setiap pagi.

9. Manfaat Buah Lemon untuk  Obat Maag

Tahukah anda, lemon bersifat basa, sedangkan lambung yang maag bersifat asam, jadi basa bertemu asam akan normal. 

Manfaat Lemon untuk Kecantikan Alami

Nah, di atas adalah beberapa manfaat buah lemon untuk kesehatan tubuh kita, dan berikut ini adalah beberapa khasiat buah lemon untuk perawatan kecantikan tubuh, kulit, rambut dan bibir yang perlu anda ketahui:

10. Manfaat Buah Lemon untuk Mengatasi kulit kering pada tumit dan lutut

Manfaat pertama buah lemon untuk kecantikan adalah untuk mengatasi kulit kering pada tumit dan lutut, caranya potong jeruk lemon, kemudian Gosokkan potongan jeruk lemon pada sisi kulit kering, seperti pada tumit dan lutut, biarkan hingga meresap ke kulit. Tidak perlu di bilas dengan air kembali.

11. Manfaat Buah Lemon untuk Mencerahkan kulit

Bagi kulit berminyak, sangat bermasalah sekali jika kulit wajah terlihat berkilap. Sari jeruk lemon dicampur dengan madu, dapat dijadikan masker. Gunakan secara rutin, manfaat madu dan lemon ini, untuk mendapatkan hasil kulit wajah yang tampak lebih segar dan cerah.

12. Manfaat Buah Lemon untuk Memperkecil pori-pori kulit

Pori-pori wajah yang terlihat agak melebar sangat mengganggu penampilan. Rawatlah kulit wajah dengan air jeruk lemon. Sari jeruk lemon disimpan dalam lemari es, kemudian jus lemon dioleskan pada wajah tunggu hingga meresap, lalu bersihkan dengan air. Lakukan hal ini setiap pagi, dan jangan sari jeruk lemon, jangan sampai lebih dari satu minggu.

13. Manfaat Buah Lemon untuk Mengurangi ketombe

Sari jeruk lemon, campurkan dengan minyak zaitun hangat.  Pijat kepalamu perlahan-lahan dengan campuran lemon tadi dan diamkan selama 15 menit lalu bilas rambutmu dengan air dan gunakan conditioner rambut. Manfaat lemon akan membuat ketombe berkurang dan manfaat minyak zaitun memberikan kelembaban alami rambut. Tentusaja dengan pemakaian yang teratur.

14. Manfaat Buah Lemon sebagai Obat Penghilang Jerawat

Sari atau perasan air lemon mengandung antibacterial berfungsi mengatasi bakteri penyebab jerawat. Biasanya sari atau perasan air lemon dicampur dengan beberapa tetes madu. Hal ini sering digunakan karena khasiatnya sudah terbukti. Selain itu, perpaduan dua bahana lami berkhasiat untuk menghilangkan bekas jerawat yang biasanya akan meninggalkan noda hitam di wajah.

15. Manfaat Buah Lemon Sebagai pemutih gigi yang menguning

Kandungan kalsium yang terdapat pada sari atau perasan air lemon biasa digunakan sebagai cairan pemutih gigi. Caranya campurkan sari atau perasan jeruk lemon dengan sedikit backing soda. Oleskan pada gigi yang nampak menguning, biarkan selama kurang lebih satu menit. Kemudian sikat dengan sikat gigi dan basuh menggunakan air bersih. Jangan lakukan hal ini terlalu sering. Asam dalam sari atau perasan lemon bias merusak email gigi kita.

16. Manfaat Buah Lemon untuk Melembapkan bibir yang kering

Kandungan vitamin C yang terdapat dalam buah lemon bias mengangkat sel-sel kulit mati pada bibir. Sel-sel kulit mati itulah yang sebenarnya membuat bibir terlihat kering. Cara penggunaan dengan mengoleskan irisan lemon segar pada bibir secara perlahan. Diamkan beberapa detik lalu basuh dengan air bersih. Lakukan hal ini secara teratur. Lihat juga artikel cara melembabkan bibir untuk pengetahuan lebih dalam.

17. Manfaat Buah Lemon untuk Pengganti sabun cuci muka (facial foam)

Kita sering menggunakan sabun cuci muka (facial foam) untuk membersihkan wajah kita dari kotoran. Tentu facial foam buatan pabrik banyak mengandung bahan-bahan kimia yang mungkin sangat berbahaya untuk kulit di sekitar wajah manusia.
Sebenarnya ada cara alami yang bias Anda gunakan untuk membersihkan muka Anda. Buah lemon misalnya. Ganti cara lama Anda dengan cara ini. Cukup menggosokkan sari atau perasan air lemon pada wajah Anda. Sari lemon terbukti efektif mengangkat kotoran serta bakteri yang memenuhi wajah kita setelah seharian beraktifitas.

18. Manfaat Buah Lemon untuk Mencerahkan kulit

Kandungan asam yang terdapat dalam sari atau perasan buah lemon bias menghilangkan noda hitam yang nampak pada wajah Anda. Asam yang terkandung dalam sari lemon juga terbukti mencerahkan wajah Anda serta membuat kulit wajah Anda nampak lebih segar. Namun jangan gunakan tips ini jika terdapat luka pada kulit wajah. Karena kandungan asam pada lemon bisa membunuh antibakteri yang sedang memperbaiki kulit yang terluka itu. Tentunya jika terkena luka, akan terasa sangat perih.

19. Manfaat Buah Lemon untuk Menyeimbangkan pH di dalam tubuh

Lemon sebenarnya bersifat basa. Pada tubuh manusia cenderung memiliki sifat asam. Sehingga mengkonsumsi lemon hangat membuat pH asam di dalam tubuh berkurang. Stamina manusia akan bertambah jika pH di dalam tubuh dalam keadaan seimbang.

20. Manfaat Buah Lemon untuk Membuat nafas segar

Lemon membuat nafas kita terasa segar. Aroma lemon terbukti mengangkut aroma tak sedap dalam mulut. Namun jangan sering berkumur menggunakan air lemon, selain menyegarkan mulut lemon juga bias merusak email gigi. Buah ini merupakan solusi tepat bagi Anda yang mengalami masalah bau mulut.

21. Manfaat Buah Lemon untuk Menjaga Kesehatan Rambut

Lemon sangat baik untuk kesehatan rambut. Kandungan dalam lemon sangat baik untuk merawat kesehatan kulit kepala dan juga rambut. Manfaat lemon untuk rambut sangat banyak, diantaranya yaitu dapat mengatasi rambut rontok. Rambut rontok biasanya disebabkan oleh ketombe dan kerusakan pada akar.
Dengan menggunakan lemon, Anda bisa menghilangkan ketombe dan menguatkan akar rambut. Cara menggunakannya sangat mudah, gunakan air lemon untuk masker sebelum keramas. Usapkan air lemon rata pada rambut sambil dipijat, diamkan 5 sampai 10 menit kemudian bilas dengan air bersih. Gunakan setiap sebelum keramas.

22. Manfaat Buah Lemon untuk Diet

Air perasan lemon juga sangat bermanfaat untuk mengurangi berat badan. Manfaat lemon untuk diet masih dianggap mitos, padahal ini adalah fakta. Lemon bisa membantu memperlancar metabolisme tubuh. Untuk menggunakan lemon sebagai penurun berat badan, caranya sangat mudah campurkan jus lemon dengan sedikit madu dan air, minum dua kali sehari, pagi hari dan siang hari.
Bagaimana? Amazing bukan? Memang, buah lemon sangat luar biasa sekali dan bermanfaat untuk kita. Itulah 22 Manfaat Buah Lemon untuk Kesehatan dan Kecantikan yang perlu kita ketahui, semoga bermanfaat. Baca juga 8 Khasiat Buah Cermai untuk Kesehatan dan Mengobati Penyakit.

Sumber: 
1. http://manfaat.co.id/11-manfaat-lemon-untuk-kesehatan-dan-perawatan-kecantikan
2. http://manfaatnyasehat.com/manfaat-lemon-untuk-kesehatan/
3. http://disehat.com/manfaat-lemon-untuk-rambut-kulit-diet-dan-maag/ 

Artikel menarik lainnya:

Jumat, 21 Agustus 2015

8 Khasiat Buah Cermai untuk Kesehatan dan Mengobati Penyakit

Cermai, ceremai, cereme atau cerme adalah nama sejenis pohon dengan buahnya sekali. Buah yang masam ini dikenal pula dengan nama-nama lain seperti ceremoi (Aceh), chermai (Mal.), karmay (Ilokano, Fil.), mayom (Thai.) dan lain-lain. Dalam bahasa Inggris dinamai Otaheite gooseberry, Malay gooseberry dan beberapa sebutan yang lain. Nama ilmiahnya adalah Phyllanthus acidus. ( https://id.wikipedia.org/wiki/Cermai )

Kandungan Nutrisi Buah dan Daun Cermai

Buah ini mengaung nutrisi yang cukup banyak sehingga sangat baik untuk dikonsumsi. Adapun kandungan nutrisi buah cermai adalah Vitamin C, kalori, mineral, karbohidrat, serat kasar, kalisum, fosfor, zat besi, thiamin, dan ribloflavin.
Selain itu, daun cermai mengandung Saponin, Flavanoid, Tanin, dan Polifenol. Kemudian di bagian akarnya mengandung Saponin, Asam Galus, Zat Samak, dan Toksik.
Bagaimana? Sangat luar biasa sekali bukan? Itulah beberapa kandungan nutrisi pada buah dan daun cermai yang harus anda ketahui. Nah, berikut ini adalah khasiatnya untuk kesehatan serta ramuan herbal untuk mengobati berbagai jenis penyakit.

Manfaat Cermai untuk Kesehatan

8 Khasiat Buah Cermai untuk Kesehatan dan Mengobati Penyakit
Berikut manfaat buah cermai yang menguntungkan dari  bagi kesehatan kita:
  1. Mengobati Sembelit
Pertama, buah ini dapat digunakan sebagai obat sembelit, hal ini dikarenakan kandungan vitamin C yang sangat banyak pada buah cermai. Buah ini sangat baik dikonsumsi, karena dapat menyehatkan pencernaan, membersihkan usus serta mengatasi sembelit. Konsumsi secara teratur.
  1. Mengatasi Asma
Selain dapat mengobati sembelit, buah cermai juga dapat mengatasi asma, caranya adalah rebus potongan enam biji buah Cermai dengan beberapa gelas air. Tambahkanlah bawang merah, akar kara, lengkeng, dan sedikit gula sesuai selera. Minumlah sampai nafas terasa kembali pulih.
  1. Meringankan Kanker
Bagi penderita kanker,  buah cermai dapat meringankan penyakit yang anda derita. Rebus buah Cermai dengan campuran daun Belimbing, Bidara Upas, Gadung Cing, dan gula. Kemudian minumlah.
  1. Menyehatkan Kulit
Dengan mengkonsumsi buah cermai, maka kulit anda akan lebih halus dan bercahaya, hal ini dikarenakan kandungan Vitamin C, vitamin ini berperan untuk urusan kesehatan kulit. Maka dari itu cobalah konsumsi buah ini dalam bentuk apapun karena Vitamin Cnya tinggi. Apa lagi bagi yang bermasalah dengan jerawat dan kulit kusam.
  1. Sebagai Pelangsing
selain 4 manfaat buah cermai di atas, buah ini juga sangat bermanfaat untuk diet anda, hal ini dikarenakan buah cermai dapat menyehatkan pencernaan yang dapat melancarkan sistem pencernaan dan pembuangan feses.
  1. Menambah Kekebalan Tubuh
Flavanoid yang terdapat pada buah cermai dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh kita.
  1. Menyehatkan Tulang
Kandungan zat besi dan kalsium pada buah cermai bermanfaat untuk menguatkan dan menyehatkan tulang kita.
  1. Baik Untuk Pertubuhan
Nah, jika pertumbuhan tulang baik maka sangat baik untuk dikonsumsi anak yang sedang dalam masa pertumbuhan.


Bagaimana? Cukup banyak sekali bukan, makanya jangan ragu lagi untuk mengkonsumsi buah ini. Itulah  8 Khasiat Buah Cermai untuk Kesehatan dan Mengobati Penyakit, semoga bermanfaat. Baca juga Manfaat Buah Jarak, Minyak, Daun, Getahnya untuk Kesehatan.

Minggu, 09 Agustus 2015

4 Manfaat Buah Ciplukan untuk Kesehatan

4 Manfaat Buah Ciplukan untuk Kesehatan | Anda pernah memakan buah ciplukan atau cemplukan? Kalau di desa-desa, buah ini masih cukup banyak namun sangat jarang sekali di perkotaan, biasanya tanaman obat ini tumbuh dibekas tempat bakaran sampah. Ana mengkomsumsi buah ini mungkin karena rasanya yang manis dan gurih, terutama untuk buah yang sudah sangat kunign dengan pembungkus buah yang agak kering kecoklatan.
Siapa sangka, ternyata buah ini mampu mengatasi dan mengobati berbagai penyakit, bahkan penyakit yang konon sulit disembuhkan secara medis sekalipun. Buah ini bermanfaat untuk kesehatan dikarenakan kandungan nutrisi yang terdapat di dalamnya. Sebelum kita bahas apa saja 4 Manfaat Buah Ciplukan untuk Kesehatan tersebut, ada baiknya kita berkenalan terlebih dahulu dengan buah yang hanya sebesar cempokak ini. Adapun nama Latin dari ciplukan adalah Morel berry, tanaman ini hanya tumbuh tidak lebih dari satu meter, batang berusuk (=angulata) bersegi tajam dan berongga. Daun berbentuk bundar telur memanjang berujung runcing, dengan tepi rata atau tidak, 2,5-10,5 × 5-15 cm.
4 Manfaat Buah Ciplukan untuk Kesehatan

Kandungan Nutrisi Pada Buah ciplukan :

  • Asam Malat
  • Alkaloid
  • Tanin
  • Kriptoxantin
  • Vitamin C
  • Glukosa
Sedangkan untuk kandungan yang terdapat pada biji ciplukan yaitu: Elaidic Acid

Manfaat Buah Ciplukan untuk Kesehatan

1. Mengobati Influenza

manfaat pertama dari buah ini adalah dapat mengobati influenza dan Sakit Influenza Tenggorokan, batuk rejan (pertusis), bronchitis (radang saluran napas), gondongan (paroritis), pembengkakan buah pelir (orchitis).
Caranya : Semua bagian tumbuhan ciplukan dipotong-potong seukuran 3-4 cm dijemur, lalu dibungkus agar tidak lembab lagi. Kemudian ambil kira-kira sebanyak 9-15 gram direbus, airnya diminum. Lakukan sebanyak 3 kali sehari, atau sesuai kebutuhan dan atau petunjuk resep.

2. Mengobati Kencing Manis (diabetes)

Caranya : hampir sama dengan resep pertama.hanya saja saat merebus, rebuslah dengan 2 gelas air, hingga tersisa 1 gelas. Setelah dingin disaring, minum sekaligus pada pagi hari. Ampasnya bisa direbus sekali lagi, guna diminum pada sore harinya.

3. Mengobati Sakit paru-paru

Caranya : Sama dengan yang pertama. Yakni saat merebus, gunakan 3-5 gelas air. Setelah mendidih, dinginkan dan saring, minum airnya 3 kali sehari.

4. Mengobati Ayan

Buah ini juga dapat mengobati atau mengurangi ayan, caranya : makan buah Ciplukan 8 – 11 butir setiap hari.
 Itulah 4 Manfaat Buah Ciplukan untuk Kesehatan yang perlu anda ketahui, semoga bermanfaat. Baca juga 10 Manfaat Buah Blackberry untuk Kesehatan.

Minggu, 02 Agustus 2015

16 Manfaat Buah Blewah untuk Kesehatan Tubuh

16 Manfaat Buah Blewah untuk Kesehatan Tubuh | Buah blewah mungkin masih terdengar asing ditelinga sebagian masyarakat kita. Karena memang buah ini tidak sepopuler buah semangka, buah melon, buah manggis, atau buah strawberry. Namun, kalau soal khasiatnya, buah ini tidak bisa dipandang sebelah mata. Pasalnya, berbagai jenis penyakit bisa diobati dan disembuhkan oleh buah yang satu ini. 

Ada banyak sekali khasiat buah blewah untuk kesehatan, hal ini dikarenakan kandungan nutrisi yang terdapat di dalamnya. Buah ini biasanya dijadikan minuman yang menyegarkan, dan sering dijadikan sebagai menu berbuka puasa. Namun juga bisa anda jadikan sebagai minuman penyegar pada hari-hari biasa. Buah ini mirip sekali dengan melon atau labu. 

Sebelum kita bahas mengenai manfaat buah blewah untuk kesehatan ada baiknya kalau anda mengetahui kandungan nutrisi pada buah blewah yang sangat banyak. Berikut ini adalah kandungan nutrisi yang terdapat pada buah blewah: 
16 Manfaat Buah Blewah untuk Kesehatan Tubuh

Kandungan Nutrisi Pada Buah Blewah

Menurut The Journal of Food Science meneliti bahwa, 100 gram blewah rata-rata mengandung :
  • Vitamin A – 3382IU (mencukupi hingga 68% kebutuhan harian vitamin A)
  • Vitamin C – 36,7 mg (mencukupi 61% kebutuhan harian vitamin C)
  • Mineral Kalium – 267 mg (mencukupi 8% kebutuhan harian kalium)
  • Folat – sebanyak 21 mcg (mencukupi 5% kebutuhan harian akan folat)
  • Magnesium – 12,69 mg
  • Mangan – 0,03 mg
  • Tembaga – 0,05 mg
  • Seng – 0,10 mg
  • Kobalt – 0,003 mg
  • Krom – 0,005 mg

Manfaat Buah Blewah untuk Kesehatan 

Berikut ini adalah beberapa khasiat buah blewah untuk kesehatan yang harus anda ketahui:

1. Manfaat Buah Blewah untuk Menurunkan Berat Badan

Manfaat yang pertama adalah untuk menurunkan berat badan, ini menjadi kabar gembira bagi anda yang sedang menjalankan program diet, karena buah blewah rendah gula dan kalori. Selain untuk menjaga berat badan, buah ini juga sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh dan menghindari dari berbagai penyakit.

2. Manfaat Buah Blewah untuk Menurunkan Tekanan Darah

Kemudian, manfaat yang sangat luar biasa lainnya adalah karena kandungan kalium, vitamin C dan potasium dalam blewah membantu dalam menurunkan tekanan darah, disamping juga bermanfaat untuk mengendalikan tekanan darah. Bahkan buah ini tidak memiliki kandungan kolesterol sama sekali. Oleh karena itu, blewah ini sangat aman bagi penderita yang memiliki masalah kolesterol dan tekanan darah tinggi.

3. Manfaat Buah Blewah untuk Menurunkan Kolesterol

Bagi anda yang memiliki kadar kolesterol yang tinggi di dalma darah, maka mengkonsumsi buah blewah bisa menjadi salah satu solusinya. Tingginya vitamin C dalam buah blewah ini mampu menurunkan kolesterol buruk di dalam darah sehingga menjaga kesehatan kardiovaskular. Vitamin C ini juga bermanfaat untuk mencegah pembekuan darah dan dapat menguatkan dinding kapiler.

4. Manfaat Buah Blewah untuk Mencegah Penyakit Jantung

Jika anda takut dengan penyakit jantung, maka sebaiknya anda mulai mengkonsumsi buah yang satu ini. Pasalnya, kandungan vitamin C tinggi, dipercaya mampu mencegah penyakit jantung. Bahkan dapat menjaga kesehatan paru-paru dan pembuluhdarah. RDA (Recommended Dietary Allowance) sendiri menyarankan kita agar mengkonsumsi betakaroten, sekitar5-6mg perhari untuk menjaga kesehatan jantung. Kandungan tersebut dapat dirasakan dengan mengkonsumsi buah blewah ini, secara teratur sehingga jantung tetap sehat.

5. Manfaat Buah Blewah untuk Mencegah Resiko Kanker

Kabar baiknya, buah ini ternyata juga berkhasiat untuk mencegah resiko kanker. Jika kurang mengkonsumsi makanan yang mengandung gizi seperti betakaroten, vitamin C dan asam folat, maka dapat beresiko terkenan kanker rahim. Namun jika mengkonsumsi buah blewah, maka penyakit kanker akan dapat dicegah sebab buah blewah memiliki 3 nutrisi penting tersebut.

6. Manfaat Buah Blewah untuk Mengatasi Insomnia

Bagi anda yang mengalami kesulitan untuk tidur, maka buah ini bisa menjadi alternatif solusi. Buah blewah memiliki sifat sedatif yang mana sifat ini sangat bermanfaat bagi penderita insomnia. Sifat sedatif ini sama halnya dengan obat tidur. Jadi bagi penderita insomnia, alangkah baiknya untuk mengkonsumsi blewah agar mampu menangkal insomnianya tersebut. Selain itu, manfaat coklat juga memberikan efek ketenangan yang akan memudahkan tidur.

7. Manfaat Buah Blewah untuk Mengatasi Maag

Penyakit maag bisa diobati dengan buah ini, selain itu blewah juga dapat meningkatkan nafsu makan. Bagi penderita maag, dianjurkan untuk membuatnya sebagai jus agar mudah dicerna.

8. Manfaat Buah Blewah untuk Menjaga Kesehatan Mata

Mata sehat merupakan hal sangat penting, karena mata merupakan organ yang memiliki peran sangat vital bagi kehidupan manusia. Buah blewah mengandung vitamin yang cukup tinggi, dengan mengkonsumsi belwah, maka mata anda akan tetap sehat. Selain itu, manfaat vitamin A juga berguna untuk mencegah efek radikal bebas akibat udara yang tercemar.

9. Manfaat Buah Blewah untuk Memelihara Kesehatan Kulit

Menjaga kesehatan kulit sangat penting, apalagi bagi anda yang beraktivitas di bawah sinar matahari, terkena polusi atau ruangan ber-AC. Kandungan vitamin C dan A pada buah blewah bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit. Apalagi vitamin C tersebut juga mampu membantu sintesis kolagen. Seperti yang diketahui, radikal bebas tidak pemah berhenti menyerang kulit kita. Karenanya vitamin A, C, dan manfaat vitamin E ini, sangat dibutuhkan sebagai penangkalnya. Buah blewah mengandung semua vitamin anti radikal tersebut.

10. Manfaat Buah Blewah untuk Menyehatkan Janin

Manfaat buah blewah mengandung asam folat, yang dibutuhkan oleh janin sehat. Kandungan folat yang tinggi pada buah blewah ini, membantu untuk menjaga dan memproduksi sel-sel baru yang sangat penting bagi wanita hamil demi kesehatan ibu dan pertumbuhan janin.

11. Manfaat Buah Blewah untuk Melancarkan Pencernaan

Mengkonsumsi buah blewah dapat membantu pencernaan dan mampu menjaga kesehatan saluran urin termasuk mencegah infeksi pada saluran kemih. Sebab, buah blewah memiliki kandungan vitamin A dan serat makanan dalam buah tersebut.

12. Manfaat Buah Blewah Karena Rendah gula dan kalori

Buah blewah sangat baik untuk seseorang yang lagi proses diet karena buah blewah memiliki khasiat yang rendah gula dan kalori.

13. Manfaat Buah Blewah untuk Menurunkan Tekanan Darah Tinggi

Buah blewah memiliki kandungan kalium yang baik untuk menurunkan tekanan darah. Bagi anda yang sering mengelu tekanan darah tinggi, buah blewah baik untuk dikonsumsi.

14. Manfaat Buah Blewah untuk Mengatasi Batu ginjal

Dari penelitian yang sudah terbukti bahwa Buah blewah bisa mengurangi resiko batu ginjal dan tulang keropos. 

15. Manfaat Buah Blewah untuk Mengatasi Insomnia

Buah blewah juga bermanfaat untuk penderita insomnia (susah tidur). Kalau ingin tidur pulas makan buah blewah dulu!  

16. Manfaat Buah Blewah untuk Mencegah Asam urat

Blewah juga memiliki indeks glikemik yang rendah (GI), Fruktosa dan glukosa yang terkandung dalam buah blewah merupakan gula sederhana yang alami sehingga aman dikonsumsi bagi penderita diabetes, obesitas. Selain itu juga dapat mencegah asam urat.


Itulah 16 Manfaat Buah Blewah untuk Kesehatan Tubuh yang perlu anda ketahui, semoga anda dan keluarga tetap sehat setiap saat. Jangan lupa untuk membagikan kepada yang lainnya agar mereka juga merasakan manfaat dari buah ini. Baca juga Manfaat Buah Delima untuk Kesehatan dan Kecantikan Alami. ( Sumber: Manfaat.co.id)

Rabu, 24 Juni 2015

5 Manfaat Belimbing Wuluh untuk Kesehatan yang Sangat Luar Biasa

Manfaat belimbing wuluh untuk kesehatan ternyata sangat luar biasa, kalau sebelumnya admin sudah pernah berbagi mengenai manfaat belimbing untuk kesehatan. Belimbing wuluh berbeda dengan belimbing biasa, belimbing wuluh rasanya lebih asam bisa dijadikan sebagai bahan untuk masakan atau untuk menghilangkan amis pada ikan.

Belimbing wuluh juga berukuran lebih kecil daripada belimbing biasa, bentuknya silinder sementara belimbing biasa berbentuk seperti bintang-bintang. Karena rasa asamnya yang sangat luar biasa, maka bagi anda penderita maag atau asam lambung sangat tidak dianjurkan untuk mengkonsumsinya. Dibalik rasanya yang asam, ternyata terdapat banyak khasiat yang sangat luar biasa untuk kesehatan kita. berikut ini adalah 5 manfaat belimbing wuluh untuk kesehatan yang harus anda ketahui.

Manfaat Belimbing Wuluh untuk Kesehatan

5 manfaat belimbing wuluh untuk kesehatan

1. Mengobati penyakit gondok

Manfaat belimbing wuluh yang pertama adalah untuk pengobatan penyakit gondok. Penyakit ini terjadi pada mereka yang kekurangan yodium, dan biasanya terjadi pada mereka yang jarang mengkonsumsi makanan bergaram. 
Nah, penyakit ini bisa disembuhkan dengan menggunakan herbal belimbing wuluh, caranya, pertama tumbuk setengah genggam daun belimbing dengan 3 siung bawang putih. Kemudian kompreskan hasilnya pada yang gondokan.

2. Mengobati Batuk

Manfaat yang kedua adalah untuk mengobati batuk. Batuk mungkin terkesan sepele saja tapi cukup mengganggu, terutama aktivitas yang membutuhkan konsentrasi tinggi. 
Nah, anda dapat mengobati batuk dengan menggunakan belimbing wuluh, caranya adalah ambil segenggam daun belimbing, bunga belimbing, buah belimbing, kira2 jumlahnya sama. Kemudian rebus dalam air mendidih selama 30 menit, dan dinginkan, minum airnya

3. Mengobati diabetes

Ini manfaat yang sangat luar biasa dari belimbing wuluh, kabar gembura bagi penderita diabetes, penyakit gula darah ternyata dapat diobati dengan menggunakan buah belimbing wuluh. Caranya adalah dengan menghancurkan 6 buah belimbing, kemudian direbus dalam 1 gelas air, rebus hingga tersisa ½ gelas air.

4. Mengobati reumatik

Penderita rematik atau nyeri sendiri kini dapat disembuhkan dengan menggunakan ramuan belimbing wuluh, caranya adalah dengan dengan menumbuk satu genggam daun belimbing wuluh, kemudian campurkan dengan sedikit kapur sirih dan gosokkan pada tempat yang sakit, atau oleskan.

5. Mengobati sakit gigi

Bagi anda yang mengalami sakit gigi, maka belimbing wuluh adalah salah satu solusi yang bisa anda pilih, caranya adalah dengan menguyah 4 buah belimbing wuluh dengan garam dan ulangi beberapa kali. Penyakit gigi atau gusi bengkak anda akan cepat sembuh karena bakteri pembusukan dalam gigi akan mati dan menghilang.

Bagaimana? Sangat luar biasa sekali bukan? Itulah 5 Manfaat Belimbing Wuluh untuk Kesehatan yang Sangat Luar Biasa yang harus anda ketahui, semoga bermanfaat. Baca juga 2 Manfaat Buah Cermai untuk Kesehatan.

Minggu, 07 Juni 2015

3 Manfaat Petai Untuk Kesehatan


Manfaat buah petai untuk kesehatan belum banyak diketahui oleh banyak orang. Padahal buah yang menjadi lalapan favorit banyak orang ini memiliki cukup banyak manfaat untuk kesehatan. Buah dengan nama Latin Parkia speciosa dapat menambah selera makan, meskipun memang orang yang memakannya biasanya akan mengeluarkan aroma yang tidak sedap di mulut.

Manfaat Petai untuk Kesehatan Tubuh

3 Manfaat Petai Untuk Kesehatan

1. Sebagai obat hati dan ginjal

Mengkonsumsi buah petai bagus bagi kesehatan. Buah ini mampu menjadikan tubuh kuat terhadap berbagai gangguan luar seperti radikal bebas. Contoh radikal bebas adalah Hidrogen peroksida, superoksida anion, dan hidroksil. Radikal bebas bisa terdapat pada makanan, terutama yang dipanggang dan digoreng, juga diperdapat pada sinar ultraviolet. Radikal bebas akan merusak jaringan tubuh dan memberikan beberapa dampak negatif kesehatan termasuk kanker, kerusakan hati dan ginjal.

2. Petai anti depresi 

Buah petai bisa memperbaiki mod anda, kalau anda sering marah-marah. Maka layak mengkonsumsi petai, begitu juga bagi anda yang sering gelisah. Petai atau parkia speciosa mengandung zat tryptophan, yaitu sejenis protein yang bisa di ubah menjadi serotonin, Zat inilah yang menugbah mod anda, membuat anda menjadi relax, bahagia dan lebih tenang.

3. Memusuhi darah tinggi 

Darah tinggi adalah penyakit berbahaya yang bisa mengancam jiwa kapan saja. Bagi yang sering mengalami darah tinggi, maka segeralah untuk mengkonsumsi petai atau pete. Buah berbau mneyengat ini sangat bagus untuk memerangi tekanan darah tinggi. Kandungan kalium yang tinggi dan rendah kadar garam membuatnya ampuh menurunkan tekanan darah tinggi.
Itulah 3 Manfaat Petai Untuk Kesehatan yang harus anda ketaui, semoga bermanfaat. Baca juga 6 Manfaat Buah Nanas untuk Kesehatan Wanita.
(Sumber: buahbuahanbermanfaat)

Rabu, 03 Juni 2015

Cara Enak Menurunkan Penyakit Diabetes dengan Bengkuang

Apa manfaat bengkuang untuk keseahtan? Sebelumnya admin sudah tuliskan mengenai Manfaat Bengkuang untuk Kecantikan Alami dan Kesehatan Tubuh, silahkan dibaca artikel tersebut untuk informasi selanjutnya mengenai khasiat bengkuang

Nah, ternyata bengkuang juga berkhasiat untuk penderita diabetes. Bahkan, bengkuang sangat baik untuk dijadikan sebagai pengganti gula oleh penderita diabetes. Dengan kandungan inulin yang hampir sama seperti gula pada bengkuang, maka penderita diabetes tetap bisa menikmati alternatif gula. Dan tahukah anda bahwa zat inulin ini tidak hanya berfungsi sebagai pengganti gula, tapi bisa menurunkan kadar kalori dari makanan yang kita konsumsi seperti es krim, produk susu, dan roti, Inulin sangat bagus bagi penderita diabetes. Inulin dapat dicerna dengan baik dalam usus.

Cara Enak Menurunkan Penyakit Diabetes dengan Bengkuang

Bengkoang selain sebagai buah yang mengandung inulin, juga mengandung banyak serat. Serat adalah zat yang sangat dibutuhkan oleh tubuh dalam mencerna makanan. Serat juga sangat dibutuhkan dalam mencerna lemak yang ada dalam tubuh. Jadi makanan yang banyak mengandung serat penting dikonsumsi karena makanan tersebut bisa menghancurkan lemak dan mengeluarkan lemak dari tubuh.
Bagaimana? Pasti ini kabar gembira untuk anda yang menderita diabetes. Demikianlah Cara Enak Menurunkan Penyakit Diabetes dengan Bengkuang yang bisa kami bagikan, semoga bermanfaat. Baca juga 6 Manfaat Buah dan Daun Srikaya untuk Kesehatan.

Selasa, 26 Mei 2015

55 Manfaat Buah Mengkudu untuk Kesehatan dan Kecantikan Alami

Manfaat Buah Mengkudu - Buah mengkudu memiliki banyak khasiat untuk kesehatan. Buah ini dikenal juga dengan sebutan buah noni. Ada banyak produk kesehatan yang terbuat dari buah yang memiliki aroma tidak sedap dan pahit ini. Bentuknya yang tidak beraturan agak oval ini ternyata mampu mengobati berbagai penyakit.
Buah ini disebut juga sebagai buah ajaib. Sebelum berbicara lebih jauh mengenai manfaat buah mengkudu untuk kesehatandan kecantikan, ada baiknya kita berkenalan dulu dengan buah yang memiliki banyak nama ini. Mengkudu sering juga disebut buah pace, kemudu, atau kudu (Jawa). Selain itu juga disebut cangkudu (Sunda), kodhuk (Madura) dan tibah (Bali)
Buah ini berasal dari wilayah negara kita, nusantara. Selain di tanah air, buah ini juga sudah tersebar di berbagai tempat di belahan dunia, dilakukan oleh bangsa Polinesia (kepulauan Hawai). Ketika mengembara meninggalkan tanah air (sekitar tahun 100 SM), nenek moyang bangsa Polinesia (berasal dari Asia Tenggara) membawa sejumlah bibit tanaman dan hewan ternak.

Diantara beberapa bibit tanaman yang dibawa, buah mengkudu termasuk salah satu diantaranya. Mereka menyebut buah ini sebagai buah ajaib dan dipercaya dapat menyembuhkan segala macam penyakit. Selama belasan abad mereka membudidayakan mengkudu yang mereka sebut dengan nama "Noni" ini.

Kandungan Nutrisi Buah Mengkudu

Manfaat Buah Mengkudu untuk Kesehatan dan Kecantikan Alami
Kenapa buah mengkudu bisa bermanfaat? Hal ini tidak lain adalah karena kandungan nutrisi yang ada di dalam mengkudu. Ada banyak sekali kandungan nutrisi buah mengkudu yang bermanfaat untuk kesehatan dan kecantikan tubuh secara alami. Berikut ini diantaranya:
  • Protein
  • Vitamin A, C
  • Kalori
  • Asam Folat
  • Xeronin
  • Lisin
  • Arginin
  • Magnesium
  • Kalium
  • Zat Besi
  • Zinc, dll
Dari kandungan nutrisi buah mengkudu yang segitu banya, sangat wajar kalau buah yang memiliki nama lain pace ini memiliki banyak khasiat untuk tubuh kita. Setidaknya ada 55 manfaat buah mengkudu yang bisa kami kumpulkan dari berbagai sumber, sebenarnya masih ada banyak lagi, namun tentu saja membutuhkan penelitian lebih lanjut. Berikut ini diantaranya: 

1. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Sakit Kuning


Manfaat buah mengkudu yang pertama adalah untuk mengobati sakit kuning, penampakan ciri-ciri sakit kuning seperti bagian tubuh menguning, berat badan menurun, kulit keriput, mata menguning dan masih banyak lagi lainnya. Penelitian menunjukkan fakta bahwa mengkudu bisa bermanfaat untuk menghilangkan sakit kuning yang dialami oleh penderitanya. Cara pembuatannya adalah sebagai berikut ini :
  • Siapkan dua buah pace yang telah masak dan mengeluarkan baunya.
  • Haluskan mengkudu dan peras mengkudu.
  • Masukkan madu ke dalam perasan mengkudu.
  • Aduk hingga rata.
  • Minum sebanyak tiga kali sehari.

2. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Batuk

Manfaat buah mengkudu yang kedua adalah untuk mengobati batuk. Sebenarnya sudah ada banyak sekali obat batuk yang dijual diapotek atau toko obat, namun tentu saja yang alami lebih bebas efek samping.
Nah, ternyata buah noni ini memiliki manfaat untuk menghilangkan batuk dikarenakan adanya zat anti bakteri di dalamnya. Caranya adalah sebagai berikut ini :
  • Rebuslah dua buah mengkudu yang telah masak.
  • Campurkan dengan setengah daun bujanggut.
  • Rebus menggunakan dua gelas air sampai mendidih.
  • Sisakan hanya satu gelas saja.
  • Saring airnya dan minum selama dua kali sehari.
  • Pertama kali akan membuat rasa gatal di tenggorokan hilang, kemudian batuk akan mereda lama kelamaan.

3. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Diabetes

Ini dia salah satu manfaat buah mengkudu yang sangat luar biasa, ternyata buah mengkudu bermanfaat untuk mengobati diabetes, baik itu diabetes basah atau diabetes kering.

4. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Asam Urat

Asam urat banyak diderita oleh mereka yang berusia 50 tahun ke atas, hal ini dikarenakan pola hidup yang tidak sehat. Makana yang tinggi purin, namun tidak diiringi dengan olahraga yang baik, apalalagi jarang bergerak, maka akan sangat mudah sekali terkena asam urat. 
Kalau anda asudah terkena asam urat sebaiknya diobai sejak dini, zat iridoid dalam buah pace atau mengkudu bisa berguna untuk mengobati asam urat.

5. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Sakit Kepala

Khasiat buah mengkudu yang lainnya adalah untuk menghilangkan sakit kepala, hal ini dikarenakan adanya kandungan analgesik sebanyak 75% mengalahkan morfin sulfat untuk mengurangi rasa nyeri yang ada di dalam buah mengkudu.

6. Manfaat Buah Mengkudu Mengatasi Hipertensi

Buah mengkudu juga bermanfaat untuk mengatasi tekanan darah tinggi, hal ini diakrenakan kandungan kandungan xeronine yang ada dalam buah mengkudu bermanfaat untuk menormalkan kembali tekanan darah seseorang. Zat fitonutrien scopoletin berguna melebarkan pembuluh darah, untuk menurunkan tekanan darah.
Bagaimana caranya? Anda bisa mengkonsumsi buah mengkudu secara langsung dengan mengupas kulitnya atau bisa juga dengan merebusnya.

7. Manfaat Buah Mengkudu Memperlancar Sistem Pencernaan

Berbagai masalah pencernaan seperti perut kembung, muntah atau tukak pada usus bisa diatasi dengan buah mengkudu. Hal ini dikarenakan ada nya kandungan serat yang ada di dalam buah mengkudu bermanfaat untuk melancarkan pencernaan. Caranya adalah mengkonsumsi buah mengkudu sebelum mengambil porsi makan besar.

8. Manfaat Buah Mengkudu Anti Inflamasi 

Buah menkudu memiliki sifat anti inflamasi yang telah terbukti mampu mencegah terjadinya peradangan. Juga menurunkan resiko terkena gejala penyakit jantung.

9. Manfaat Buah Mengkudu Meningkatkan Imunitas

Jika anda ingin memiliki sistem pertahanan tubuh yang kuat bisa dengan mengkonsumsi buah mengkudu. Manfaat buah mengkudu yang sangat luar biasa ini dikarenakan adanya kandungan mineral, vitamin, asam amino, peptida dan enzim yang terkandung dalam mengkudu meningkatkan sistem imunitas tubuh. 
 
Antioksidan alami, vitamin E dan koenzim Q10 diperlukan tubuh untuk menangkal radikal bebas. Vitamin C yang ada di dalam buah mengkudu juga bisa bermanfaat untuk meningkatkan sistem imun di dalam tubuh sehingga berbagai macam penyakit tidak bisa masuk ke dalam tubuh. Orang dengan sistem imun rendah bisa mudah terkena penyakit.

10. Manfaat Buah Mengkudu Anti Bakteri

Buah mengkudu juga memiliki sifat anti bakteri yang tentu saja sangat bermanfaat untuk mengatasi berabagai masalah akibat serangan jamur, parasit atau bakteri yang dapat mengakibatkan penaykit kulit.

11. Manfaat Buah Mengkudu Menurunkan Kolesterol

Kelebihan kolesterol dalam darah sepertinya sudah menjadi penyakit yang sangat mudah menyerang orang saat ini, hal ini tentu saja disebabkan oleh gaya hidup tidak sehat, seperti mengkopnsumsi makanan tinggi lemak, rendah serat, jarang olahraga, malas bergerak dan gaya hidup tidak sehat lainnya.

Nah, ternyata buah paca ini dapat menurunkan jumlah kolesterol dalam darah, hal ini dikarenakan kandungan zat xeronine dan proxeronine bisa mengobati kandungan kolesterol jahat yang ada di dalam tubuh. Untuk mengobati kolesterol, anda bisa merebus buah mengkudu dan meminum air rebusannya secara teratur.

12. Manfaat Buah Mengkudu Mencegah Kanker

Manfaat buah mengkudu yang sangat luar biasa lagi adalah dapat mencegah penyakit kanker. Mencegah pastilah lebih baik daripada mengobati. Hal ini didasarkan pada penelitian yang menunjukan adanya senyawa 2-methoxy-1,3,6-trihydroxyanthraquinone pada buah mengkudu yang baik untuk mencegah kerusakan DNA sel yang menimbulkan gejala kanker serta baik untuk menjaga sel-sel sehat dalam tubuh.

Pace atau mengkudu memiliki zat anti oksidan yang tinggi. Semua makanan dan obat herbal yang memiliki antioksidan tinggi bermanfaat untuk mencegah sel kanker dan penyebaran sel kanker di dalam tubuh.

13. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Penyakit Gondok

Buah mengkudu juga bisa anda manfaatkan untuk mengobati penyakit gondok. Penyakit ini mungkin jarang anda dengar diperkotaan, namun masih cukup tinggi di pedesaan karena kurangnya konsumsi yodium. Penyakit yang disebabkan oleh kelenjar tyroid yang mengalami pembengkakan ini dapat diatasi dengan menggunakan buah pace.
 
Caranya adalah dengan menggunakan buah pace yang masih mengkal. Mengkonsumsi buah mengkudu atau pace secara teratur bisa mengecilkan kelenjar tyorid yang ada di leher.

14. Manfaat Buah Mengkudu Menangkal Radikal Bebas

Anda tentu ingin memiliki kulit sehat dan cantik, namun akibat radikal bebas kulit mudah kusam, menimbulkan bintik hitam dan masalah penuaan dini lainnya. Untuk mencegahnya anda bisa mengkonsumsbi buah mengkudu, bisa yang sudah jadi kapsul, herbal dari sari mengkudu atau mengkonsumsi mengkudu secara langsung. Zat bioaktif di dalam mengkudu bisa digunakan untuk menangkal radikal bebas.

15. Manfaat Buah Mengkudu Memperlancar Sistem Peredaran Darah

Manfaat buah mengkudu untuk memperlancar peredaran juga sangat luar biasa, hal ini dikarenakan zat scopeletin bisa melebarkan pembuluh darah. Pembuluh darah yang lebar bisa melancarkan peredaran darah di dalam tubuh.

16. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Infeksi

Jika anda mengalai infeksi, buah mengkudu bisa menjadi solusi yang tepat, zat anti bakteri yang ada di dalam buah mengkudu bermanfaat untuk menghilangkan bakteri yang bisa membuat infeksi lebih parah. Selain membunuh bakteri, zat anti bakteri tersebut bermanfaat untuk mengontrol bakteri di dalam tubuh.

17. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Radang Usus 

Buah pace juga bermanfaat untuk mengatasi radang usus, karena buah mengkudu mengandung zat scolopetin yang bermanfaat untuk meredakan peradangan dan luka yang ada di dalam usus.

18. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Keracunan Makanan

Jika anda atau orang terdekat mengalami keracunan makan, segera ambil buah mengkudu, kandungan zat anti bakteri yang bisa menetralisir bakteri yang ada di dalam makanan yang beracun. Makanan beracun bisa disebabkan oleh makanan yang kadaluarsa dan juga makanan yang diolah menggunakan bahan yang tidak hiegienis. Ciri orang keracunan makanan adalah :
  • Muka pucat.
  • Pusing.
  • Mual dan muntah-muntah.
  • Sakit perut.
  • BAB terus menerus.

19. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Radang Tenggorokan

Selain peradangan pada usus, buah mengkudu juga bermnafaat mengatasi peradangan pada tenggorokan, kandungan zat scolopetin yang ada di dalam buah mengkudu bisa mengobati radang tenggorokan.

20. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Radang Kulit

Radang kulit juga bisa diobati dengan buah mengkudu, radang kulit dengan ciri-ciri ruan berwarna kemerahan pada permukaan kulit. Zat scolopetin dalam buah mengkudu bisa mengobati radang kulit yang anda derita.

21. Manfaat Buah Mengkudu Menghilangkan Sakit Gigi

Lebi baik sakit gigi daripada sakit hati tidak sepenuhnya benar, karena sakit gigi juga sangat menyiksa, lebih baik tidak sakit dua-duanya. Kandungan zat anti bakteri pada buah mengkudu bisa membuat sakit gigi mereda dan hilang akibat bakteri penyebab sakit gigi telah dihilangkan.

22. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Bronkitis

Anda menderita penyakit Bronkitis? Ternyata kandungan zat anti bakteri buah mengkudu bermanfaat untuk mengobati penyakit ini. Selain itu, zat ini juga bermanfaat mencegah bakteri yang masuk ke dalam paru-paru serta membunuh bakteri yang ada di dalam paru-paru. Konsumsi mengkudu secara teratur bisa menghilangkan bakteri yang ada di dalam paru-paru sehingga bronkitis akan semakin membaik.

23. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Radang Lambung

Ada banyak sekali radang pada tubuh yang bisa diobati dengan buah mengkudu, salah satunya adalah radang lambung, kandungan zat scolopetin yang ada dalam kandungan mengkudu sangat bermanfaat untuk mengobati radang tenggorokan, bagaimana caranya? Caranya adalah dengan merebus buah mengkudu bersamaan dengan daun mengkudu. Minum secara teratur tiga kali sehari sampai radang sembuh.

24. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Disentri

Jika anda mengalami disentri, maka buah mengkudu bisa menjadi solusinya. Hal ini dikarenakan bakterishigella dusenteriae yang menyebabkan disentri dibunuh oleh zat antibakteri pada buah mengkudu.

25. Manfaat Buah Mengkudu Menyembuhkan Borok

Anda tentu tahu dengan borok, nah lagi-lagi zat anti bakteri pada buah pace dapat membasmi penyebab borok yang kita alami, caranya sangat sederhana sekali, yaitu dengan memarut mengkudu dan menempelkannya pada borok.

26. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Diare

Diare banyak diderita oleh mereka yang sering menngkonsumsi makanan tidak higenis atau menggunakan tangan yang tidak dicuci dengan baik, penyebabnya adalah bakteri salmonella dan e colli. Nah, zat anti bakteri pada buah pace dapat anda manfaatkan untuk membasminya.

27. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Luka Bakar

Kandungan  zat terpenoid pada buah mengkudu bermanfaat untuk memulihkan sel-sel yang rusak di dalam tubuh. Dengan demikian, kulit anda secara perlahan bisa pulih kembali.

28. Manfaat Buah Mengkudu Meredakan Rasa Sakit

Kandungan  Analgesik pada buah mengkudu meredakan rasa nyeri atau bahkan menghilangkan rasa sakit yang kita alami. Orang yang terkena nyeri sendi bisa diobati menggunakan mengkudu dengan sifat morfin sulfat yang ada dalam buah mengkudu.

29. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Demam

Manfaat buah mengkudu yang lainnya adalah dapat menurunkan dan mengobati demam, caranya yaitu:
  • Ambil satu buah mengkudu.
  • Campurkan dengan parutan kencur.
  • Rebus kedua bahan tersebut.
  • Gunakan dua gelas air dan sisakan hanya masih satu gelas saja.
  • Saring
  • Minum air rebusannya secara teratur.

30. Manfaat Buah Mengkudu Mengatasi Kulit Bersisik

Anda mengalami masalah kulit bersisik? Atasi dengan menggunakan buah mengkudu, berikut ini caranya:
  • Kupas buah mengkudu.
  • Iris besar-besar buah mengkudu.
  • Kulit yang bersisik bisa diolesi menggunakan bagian daging buah mengkudu tersebut.
  • Diamkanlah maksimal selama 10 menit.
  • Celupkan kain bersih ke dalam air hangat.
  • Bagian yang diolesi dengan mengkudu dibersihkan menggunakan kain yang telah dicelupkan ke air hangat tersebut.
  • Lakukan secara teratur.

31. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Tumor Jinak

Tumor jinak bisa diobati menggunakan mengkudu. Mengkudu kaya akan antioksidan yang bisa mengecilkan tumor dan melawan sel-sel tumor di dalam tubuh.

32. Manfaat Buah Mengkudu Sebagai Sumber Energi

Protein yang ada di dalam buah mengkudu bermanfaat untuk menghasilkan energi di dalam tubuh. Selain dapat meningkatkan energi mengkudu memang terkenal sangat penting untuk membantu mengurangi rasa lemas.

33. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Ambeien

Buah mengkudu juga bermanfaat untuk mengobati ambeien, caranya adalah:
  • Rebus daun dan buah mengkudu dengan dua gelas air dan sisakan hanya menjadi satu gelas saja.
  • Setelah itu minum air rebusannya secara teratur.
  • Ambeien juga semakin diringankan dengan kandungan serat yang ada di dalam buah mengkudu, sehingga pencernaan penderita ambeien akan lancar dan terhindar dari sembelit.

34. Manfaat Buah Mengkudu Menyehatkan Tulang

Buah mengkudu juga bermanfaat untuk menyehatkan tulang kita dan mencegah berabgai masalah pada tulang seperti pengeroposan tulang atau oesteoporosis dan masih banyak lagi lainnya. Hal ini dikarenakan kandungan zat berupa metil, asetil, asam kapril dan morindone.

35. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Sakit Perut

Buah mengkudu jiga bisa anda gunakan untuk mengobati sakit perut, gunakan 2-3 helai daun mengkudu. cuci bersih, kemudian ditumbuk halus, ditambah garam secukupnya dan kemudian diseduh dengan air panas. Setelah dingin, airnya disaring dan diminum

36. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Masuk Angin

Anda mengalami masuk anging? Hilangkan dengan buah mengkudu, caranya, ambil 1 buah mengkudu tambahkan 1 rimpang kencur. Kedua bahan tersebut direbus dengan 2 gelas air sampai mendidih dan hingga tinggal tersisa 1 gelas. Setelah dingin, airnya disaring, kemudiant diminum dua kali sehari, tiap pagi dan sore.

37. Manfaat Buah Mengkudu Meredakan nyeri haid atau gejala PMS

Masalah ini sering iderita wanita pada priode-priodenya, buah mengkudu sangat efektif untuk meredakan sakit saat PMS atau ketika menstruasi. Selain itu, buah mengkudu dipercaya dapat meminimalisir perubahan hormon ketika masa PMS dan menstruasi sehingga sindrom menstruasi bisa diatasi, seperti mengurangi rasa sensitif, dan mood yang berubah-ubah saat menstruasi.

38. Manfaat Buah Mengkudu Mengatasi Ketombe

Ketombe juga bisa dihilangkan dengan masker buah mengkudu,bagaimana cara membuatnya?
Caranya siapkan 1 - 2 buah mengkudu masak yang telah dicuci bersih. Kemudian potong jadi 4 bagian merata, gunakan tiap bagian untuk menggosok kepala secara perlahan. Diamkan sejenak (10 - 15 menit) agar kandungan menyerap pada akar rambut, setelah itu cuci kepala dengan shampo sampai zat yang menempel terangkat bersih. Pengobatan ini bisa Anda lakukan seminggu 1 - 2 kali, jangan berlebihan.

39. Manfaat Buah Mengkudu Mengobati Influenza

Buah mengkudu juga bisa anda jadikan sebagai herbal untuk mengatasi influenza, caranya gunakan 1 buah mengkudu tambahkan 1 rimpang kencur. Kedua bahan tersebut direbus dengan 2 gelas air sampai mendidih dan hingga tinggal tersisa 1 gelas. Setelah dingin, airnya disaring, kemudiant diminum dua kali sehari, tiap pagi dan sore.

40. Manfaat Buah Mengkudu Mengatur Siklus Suasana Hati (Mood)

Buah mengkudu juga bisa mengatur suasana hati, hal ini dikarenakan zat scopoletin yang dapat mengikat serotonin. Menurut Dr. Harrison (DC.General Hospital, USA) scopoletin dapat meningkatkan kegiatan kelenjar peneal yang terdapat di dalam otak, yang merupakan tempat dimana serotonin diproduksi dan kemudian digunakan untuk menghasilkan hormon melatonin.

Serotonin adalah salah satu zat penting di dalam butiran darah (trombosit) manusia yang melapisi saluran pencernaan dan otak. Di dalam otak, serotonin berperan sebagai neurotransmitter, penghantar sinyal saran dan prekursor hormon melatonin.

Serotonin dan melatonin membantu mengatur beberapa kegiatan tubuh seperti tidur, regulasi suhu badan, suasana hati (mood), masa pubertas dan siklus produksi sel telur, rasa lapar dan perilaku seksual. Kekurangan serotonin dalam tubuh dapat mengakibatkan penyakit migrain, pusing, depresi, bahkan penyakit Alzheimer. 

Nah bagaimana? Sangat luar biasa sekali bukan? Masih ada beberapa manfaat buah mengkudu yang lainnya, diantaranya adalah untuk penyakit:
41. Kolera
42. Demam pada bayi
43. Sinusitis
44. Asma
45. Peningkat transportasi oksigen dalam sel
46. Bisul
47. Kurap
48. Gusi Berdarah
49. Selulit
50. Sariawan
51. Sakit Pinggul
52. Kencing Batu
53. Gangguan Ginjal
54. Hepatitis Kronis
55. Radang pada Kulit

Efek Samping Buah Mengkudu

Ada beberapa peringatan pada kondisi tertentu yang harus anda perhatikan, berikut ini beberapa peringatan untuk anda yang ingin mengkonsumsi buah mengkudu:
  1. Ibu hamil dan menyusui – Bagi bumil, tidak disarankan untuk mengkonsumsi bua mengkudu, karena secara historis, buah mengkudu kerap digunakan untuk aborsi. Sama halnya pada saat menyusui, perlu menghindari pengonsumsian buah mengkudu, karena tidak cukup diketahui tentang keamanan buah mengkudu ini selama menyusui.
  2. Masalah ginjal – Bagi penderita batu ginjal juga tidak disarankan untuk mengkonsumsi buah ini, karena kandungan kalium pada buah mengkudu cukup tinggi. Hal ini bisa menjadi masalah, terutama bagi orang-orang dengan penyakit ginjal. Jangan mengkonsumsi mengkudu jika memiliki masalah ginjal.
  3. Penyakit liver – Penderita liver juga tidak disarankan untuk mengkonsumsi buah ini, jika memiliki penyakit gangguan fungsi hati.
Bagaimana? Sangat luar biasa sekali bukan. Mengkudu bisa dinikmat sebagai jus ataupun rujak, oh ya, jangan lupa tambahkan madu saat mengkonsumsinya, supaya tidak terlalu pahit. Itulah 55 manfaat mengkudu untuk kesehatan dan kecantikan yang harus anda ketahui, semoga bermanfaat. Baca juga 3 Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami dengan Buah-Buahan.